PAHLAWAN:Mungkin tidak terasa asing di telinga kita tentang kata-kata Pahlawan.
Pahlawan adalah seseorang yang telah memperjuangkan jiwa dan raganya demi tercapai tujuanya yaitu Kemerdekaan.lama memang Negara kita di jajah oleh negara lain seperti Belanda dan jepang.Mungkin di masa-masa dahulu para pahlawan kita semangatnya luar biasa untuk merdeka sangat di harapkan,di karenakan amatlah sengsara rakyat kita selama di jajah oleh Belanda.namun sayang sebagian dari pahlawan kita ada yang belum sempat menikmati apa yang di perjuangkannya.
Mereka gugur di dalam melaksanakan perjuangannya.Kita sangat beruntung berkat jasa-jasa para pahlawan kita terdahulu,kita bisa menikmati dari hasil perjuangan mereka yaitu Merdeka.kita tinggal menikmatinya.Dijaman yang sudah merdeka dan boleh dibilang jaman moderen ini kita serba ada ,tidak susah payah untuk mendapatkan sesuatu yang kita inginkan. namun terkadang kita tidak terpikir betapa susahnya mereka(Pahlawan) berjuang mati-matian demi kemerdekaan di Negara kita.apakah kita tahu/hafal nama-nama pahlawan dinegara kita ini.Sebagian besar mungkin akan menjawab Tidak hafal,dan hanya sebagian kecil yang menjawab tahu.Salah satu contoh,di dalam mata uang kertas kita (rupiah) terdapat beberapa gambar pahlawan.Uang pecahan Seribu,Dua ribu,Lima ribu,Sepuluh ribu,Duapuluh ribu,Lima puluh ribu Hingga Seratus ribu.Mungkin tidak semua masyarakat kita hafal akan gambar pahlawan yang berada didalam uang kertas tersebut.kalau penasaran mungkin kita bisa mencoba menanyakanya kepada Teman atau orang di sekeliling kita dengan tidak memperlihatkan uang terlebih dahulu.itu adalah suatu contoh bahwa kita telah melupakan bahkan tidak tahu para pahlawan kita.sudah sepatutnya kita mengucapkan Terima kasih atas jasa-jasanya,sehingga kita bisa menikmatinya seperti sekarang ini.
No comments:
Post a Comment